Rabu, 15 Juli 2009

Wow, Sudah Ada 575 Varian Baru Koobface Sepanjang Tahun Ini

Wow, Sudah Ada 575 Varian Baru Koobface Sepanjang Tahun Ini Print E-mail
Friday, 10 July 2009

ImageKoobface adalah worm yang menyerang account Facebook dan MySpace, yang muncul hampir setahun yang lalu. Sepanjang bulan Juni kemarin, sehubungan dengan musim panas dan liburan diseluruh belahan bumi bagian utara, Kaspersky Lab melaporkan adanya kenaikan serangan Koobface.

Koobface dapat menyebar melalui account user ke profile teman-teman mereka yang ada di list. Isi dari pesan yang dikirimkan oleh worm ini berisi link ke website palsu YouTube. Website palsu itu mengharuskan pengguna yang tertipu untuk download “versi terbaru dari Flash Player”. Namun, bukan sebuah Flash Player yang didapatkan, melainkan sebuah worm. Koobface sekarang menargetkan lebih banyak website jejaring sosial, seperti Facebook, MySpace, Hi5, Bebo, Tagged, Netlog, dan Twitter.

Kaspersky Lab memberikan beberapa tips kepada pengguna:
• Berhati-hati saat membuka link mencurigakan, meskipun pengirimnya adalah salah satu teman terpercaya di Facebook.
• Menggunakan Internet Explorer 7 running in protected mode atau Firefox dengan NoScript diinstal.
• Membocorkan informasi pribadi sedikit mungkin. Jangan memberikan alamat rumah anda, nomor telepon atau detail pribadi lainnya.
• Tetap mengupdate software antivirus untuk mencegah versi terbaru dari malware menyerang komputer anda.

Source : Kaspersky Lab
Author : Deliusno

---oOo---

dikutip oleh: "m barja sanjaya", dari chip.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar